Sunday, May 22, 2011

Galaksi Kinanthi ✡




"GALAKSI KINANTHI"
sekali mencintai sudah itu mati?

satu lagi novel yang berhasil selesai gw baca. buku yang terinspirasi dari TRUE STORY ini telah diakui BEST SELLER. Novel yang ditulis oleh Tasaro GK ini cukup membuat gw penasaran. Tasaro GK yang mendapat gelar Best Writer FLP Award 2005 dan IKAPI Award 2006 & 2007. salah seorang teman yang sudah gw anggap teman dalam berbagi mengenai buku-buku yang highly recommended itu akhirnya merekomendasikan buku galaksi kinanthi ini untuk dibaca. selain dari isinya yang menurutnya bagus, gw tertarik akan covernya. covernya cukup menarik. menggambarkan seorang wanita memakai gaun merah panjang yang sedang memegang gelas wine (walau didalam cerita bukan wine yang dia minum karena dia perempuan muslim) berada diatas kapal, berdiri dan memandangi pemandangan malam kota New York NYC yang salah satu ciri khas kota tersebut yaitu Liberty statue dan yang menarik malam itu Galaksi langit-langit bumi dengan cahaya bintang dan bulan bertaburan. kalau dibuka dan dilebarkan covernya, tersambung sebuah gambar yang disampingnya sesosok pria bertubuh sedikit besar dengan jarak yang sedikit berjauhan sedang melihat pemandangan yang sama. mereka, kinanthi dan zhaxi.

menceritakan tentang seorang anak perempuan yang semakin lama tumbuh menjadi wanita cerdas dan berprinsip dengan alur hidup yang sangat complicated. kinanthi, anak perempuan yang tinggal disebuah desa dan hanya memiliki satu sahabat; ajuj. ajuj yang artinya bintang dan akan tetap menjadi bintang di hati kinanthi. anak laki-laki yang 2 tahun lebih tua dibanding kinanthi. ajuj anak seorang rois yang gemar mengadakan upacara islam dengan tambahan adat yang cukup kental tetapi menjadi hal yang tidak lazim dalam hukum islam. sedangkan kinanthi anak seorang penjudi dengan banyak hutang. sampai suatu hari setelah kelulusan SDnya diumumkan, dia ditukar dengan 5 kg beras kepada teman bapaknya yang tinggal di bandung. saat itulah, perpisahan kinanthi dan ajuj dimulai. dengan jarak yang memisahkan, waktu yang terus bergulir, ajuj terus mencari dan menunggu kinanthi kembali padanya. tidak ada yang tahu dimana kinanthi dan bagaimana kehidupan yang dia jalankan setelah hari itu.

kinanthi anak perempuan yang memiliki cerita yang tidak biasa. dimulai dari hari itu segala kejadian yang menyedihkan dimulai. mulai dari dia hampir dilecehkan teman sekolahnya di bandung dan anak laki-laki tersebut akhirnya bunuh diri dan harus kehilangan salah seorang sahabat perempuannya yang meninggal akibat dibunuh dan diperkosa sebelumnya. hingga akhirnya dia kirimkan ke Arab untuk menjadi TKW. pengalaman yang luar biasa, dipukul, diperkosa, dan segala macam bentuk kekerasan dia lalui tanpa ada satupun yang membantunya. hingga akhirnya setelah ikut salah satu keluarga Arab ke USA, dia bertemu dengan beberapa orang yang membantunya yang pada saat itu akhirnya dia memilih kabur ke masjid dari apartement tempat majikannya tinggal. dibantu oleh keluarga Arab yang baik hati dan seorang muslimah asal indonesia yang memperjuangkan kinanthi untuk hidup yang lebih baik. sampai akhirnya kinanthi menjadi seorang wanita bergelar Ph.D dan menjadi seorang penulis misterius dengan menambahkan kata "hope" dibelakang namanya. hope, harapan karena dia menyukai kata tersebut. Prof Kinanthi hope, Ph.D dan akhirnya bertemu dengan zhaxi, seorang editor ternama di New York.

Kinanthi, Ajuj, dan Zhaxi.

"kinanthi, bagiku Galaksi Cinta tidak akan pernah tiada. ketika malam tak terlalu purnama, lalu kausaksikan bintang-bintang membentuk rasi menurut keinginan-Nya, cari aku di Galaksi Cinta. aku tetap akan ada disana. Tersenyumlah.. Allah mencintaimu lebih dari yang kamu perlu." (Ajuj)

Tuesday, May 10, 2011

❤ 100511

bon anniversaire mon cherie mon ❤!

bon vingt ans..













yang kutahu,
"sesuatu yang dibuat dari hati, pasti akan menyentuh hati"
☼ ❤ ☺

Saturday, May 7, 2011

Nothin'



nothing lyrics

by : the script

album : SCIENCE AND FAITH

ya, the script merupakan salah satu band favorit gw dan selalu ada dalam daftar playlist di kepingan CD mobil, laptop, dan handphone gw. lagu nothing ini direkomendasiin oleh salah satu teman gw yang memang menyukai the script juga. selain dari musiknya yang memang enak dan walau memiliki ciri khas dengan aliran yang sama, liriknya pun selalu bisa 'ngena' di gw. ya pretty touching me.. haha. band asal irlandia ini sebetulnya sudah membuat gw jatuh hati lewat albumnya yang pertama ditambah dengan kegantengan Danny O'Donaghue (vokal & keyboard). haha, anggota lainnya juga ga kalah keren Mark Sheehan (gitar) dan Glen Power (drum).

beberapa rekomendasi lagu the script yang gw suka, if you see kay, for the first time, the man who cant be moved, breakeven, before the worst, i'm yours..

well, pertama kali dengerin lagu ini, gw langsung jatuh cinta. selain dari musiknya yang enak didenger, ya walau memang memiliki ciri khas yang sama, gw juga suka liriknya. cukup dalem. menceritakan tentang seorang cowok yang baru putus sm pacarnya dan dia mencoba saran dari teman-temannya untuk minum (drunk) yang mungkin akan menjadi salah satu cara yang ampuh untuk melupakan mantannya. tapi cowok ini tau bahwa itu akan sia-sia, dia ngga akan bisa ngelupain begitu aja karena dia masih sayang mantannya. perfect sense..

mencoba untuk berbicara dengan mantannya, dan hasilnya..
tidak ada (nothing)
"Dialed her number and confess to her I'm still in love but all i heard was nothing"



Am I better off dead
Am I better off a quitter
They say I'm better off now
Than I ever was with her
As they take me to my local down the street
I'm smiling but I'm dying trying not to drag my feet

They say a few drinks will help you to forget her
But after one too many I know that I'm never
Only they can see where this is gonna end
But they all think I'm crazy but to me it's perfect sense

And my mates are all there trying to calm me down
'Cause I'm shouting your name all over town
I'm swearing if i go there now
I can change your mind turn it all around

And I know that I'm drunk but I'll say the words
And she'll listen this time even though their slurred
Dialed her number and confess to her
I'm still in love but all i heard was nothing

So I stumble there, along the railings and the fences
I know if I'm face to face that she'll come to her senses
Every drunk step i take leads me to her door
If she sees how much I'm hurting
She'll take me back for sure

And my mates are all there trying to calm me down
'Cause I'm shouting your name all over town
I'm swearing if i go there now
I can change your mind turn it all around

And I know that I'm drunk but I'll say the words
And she'll listen this time even though their slurred
Dialed her number and confess to her
I'm still in love but all i heard was nothing

She said nothing
Oh I wanted words but all I heard was nothing
Oh I got nothing
Nothing
I got nothing
Nothing
Oh I wanted words but all I heard was nothing

Oh sometimes love is intoxicating
Oh you're coming down your hands are shaking
When you realise there's no one waiting

Am I better off dead
Am I better off a quitter
They say I'm better off now
Than I ever was with her

And my mates are all there trying to calm me down
'Cause I'm shouting your name all over town
I'm swearing if i go there now
I can change your mind turn it all around

And I know that I'm drunk but I'll say the words
And she'll listen this time even though their slurred
Dialed her number and confess to her
I'm still in love but all i heard was nothing

She said nothing
Oh I wanted words but all I heard was nothing
Oh I got nothing
Nothing
I got nothing
Nothing
Oh I wanted words but all I heard was nothing
Oh I got nothing
I got nothing
I got nothing

NOTHING - THE SCRIPT

Sunday, May 1, 2011

LE LIVRE DU TERE-LIYE



DAUN YANG JATUH TAK PERNAH MEMBENCI ANGIN

ini salah satu karya dari tere-liye
yap dan baru selesai gw menuntaskan buku ini

awal cerita yang menarik. diawali dengan kehidupan yang memprihatinkan 2 anak (sepasang kakak dan adik) Tania dan Dede yang harus berhenti sekolah akibat faktor ekonomi setelah mereka ditinggal ayahanda tercinta. hanya berteduh di rumah kardus dan mencari uang dengan bernyanyi dari satu bus ke bus lainnya tanpa alas kaki sekalipun. ironis. sampai suatu ketika Tuhan menurunkan "Malaikat" untuk mereka (Tania, Dede, dan Ibu). ya, dia bagai malaikat bagiNya. kak Danar. Danar Danar tepatnya. nama yang unik, tersusun secara dobel. sampai suatu ketika mereka hanya bisa menduga-duga perasaan yang ada. hanya bisa memendam dan menduga-duga. diawali dengan banyak pujian untukNya (Tania). mulai dari perasaan kagum, terpesona, dan sampai akhirnya Tania berjanji satu hal. janji yang ia pegang kuat.
sayangnya, pada akhirnya ia mengkhianati janjinya sendiri.

cinta pohon linden
danar, tania, dede, ratna

ada satu kutipan yang menarik di novel ini :
"orang yang memendam perasaan sering kali terjebak oleh hatinya sendiri. sibuk merangkai semua kejadian disekitarnya untuk membenarkan hatinya berharap. sibuk menghubungkan banyak hal agar hatinya senang menimbun mimpi. sehingga suatu ketika dia tidak tahu lagi mana simpul yang nyata mana simpul yang dusta. "


sejujurnya gw ga suka endingnya. menimbulkan penyesalan yang mendalam dan segalanya sudah terlambat. walaupun akhirnya ketika "cerita mereka" hampir selesai, takdirpun berkata lain. ketika masalah hampir selesai (setidaknya untuk 2 manusia tersebut), tapi malah akibat keputusan sebelumnya, segalanya menjadi terbalik. menyedihkan. tapi menurut gw itulah jalanNya.

ya, penyesalan. novel ini sebenarnya mengajarkanku tentang arti sebuah penyesalan. tentang praduga yang biasa aku lakukan di kehidupan sehari-hari. semata-mata karena aku takut untuk mengungkapkan apa yang aku rasakan. setidaknya aku berikrar tidak ada kata menyesal dalam hidupku. tetapi yang bisa kulakukan ialah mencoba untuk tidak menyesal dengan apa yang telah aku lakukan. mencoba, kata kuncinya.

itulah kehidupan.
tidak ada pilihan disana.
dia pergi, begitupun yang lain.

daun yang jatuh tak pernah membenci angin.
kehidupan ini seperti daun yang jatuh dan biarkan angin yang menerbangkannya.
ikhlaslah :)